SEMINAR NASIONAL DAN CALL FOR PAPER (SENAMA) 2019
“Potensi Perkembangan Ekonomi Digital di Indonesia”
Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis-UPN Veteran Jawa Timur – Prodi Manajemen mengamati potensi perkembangan ekonomi digital saat ini semakin pesat perkembangannya, sehingga dirasa baik jika untuk memperluas wawasan dengan mengadakan Seminar Nasional Manajemen atau SENAMA 2019 yang diadakan pada tanggal 22 Agustus 2019 di Hotel Ibis Style Surabaya.
Turut bekerjasama dengan ISEI (Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia) SENAMA kali ini di awali oleh pembukaan Rektor UPN Veteran Jawa Timur, yang mengedepankan tentang pentingnya berinovasi dengan hasil yang terukur bukan hanya wacana. Lalu dilanjutkan dengan pemaparan narasumber yang dimoderatori oleh WADEK I FEB yang sekaligus ketua ISEI Jawa Timur. Narasumber pertama adalah bapak Hamzah Ritchi, selaku kepala pusat studi Inovasi Digital UNPAD yang mengedepankan tentang pentingnya awareness pada lingkungan teknologi dan infrastruktur dalam mendukung potensi ekonomi digital di Indonesia.
Kemudian dilanjutkan narasumber selanjutnya yaitu Abdul Ghofur selaku presiden terpilih AISHINDO dan Agus Eko Setiyono CEO ngorder.id. Sesi selanjutnya adalah call for paper yang diikuti oleh puluhan pemakalah dari beberapa kampus di Indonesia. Diharapkan dalam seminar ini mampu memotivasi dan menginspirasi mahasiawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN Veteran Jawa Timur dalam berinovasi dan berkreasi agar dapat bertahan dalam persaingan digital beberapa waktu yang akan datang. (iz)